Di laga pertama, Indonesia mampu mengandaskan Curacao dengan skor 3-2. Asnawi Mangkualam dkk mampu membalikkan keadaan setelah tertinggal satu gol yang dilesakkan oleh striker Curacao Rangelo Janga di menit-menit awal pertandingan. Indonesia membalikkan keunggulan menjadi 2-1 di menit 18 dan 22 melalui gol Mark Klok dan Kapten timnas Fahruddin Ariyanyo.
Seolah tak mudah menyerah begitu saja, Curacao mampu menyamakan skor 2-2 melalui gol J. Bacuna di menit 25 dan menjadi gol penutup di babak pertama.
Memasuki babak kedua, baik timnas Indonesia maupun Curacao menaikkan tensi serangan, menjaga kedisiplinan pertahanan serta mengoptimalkan peluang dan memanfaatkan kelengahan lawan.
Di menit 56 Dimas Drajat membawa Indonesia kembali unggul dengan skor 3-2. Striker yang juga berprofesi sebagai anggota TNI ini mencetak gol indah dengan sentuhan tumit bola umpan manja Pratama Arhan. Hingga peluit panjang babak kedua dibunyikan Indonesia mampu menjaga keunggulan atas Curacao yang di atas kertas memiliki kwalitas timnas yang mumpuni.
Jangan lewatkan, laga Indonesia vs Curacao hari ini, Selasa 27 September 2022.