Di Babak pertama, sebenarnya Ghana sudah unggul 2-0. Gol yang dicetak oleh Salisu di menit 24 dan gol dari Kudus pada menit 34 seolah menjadi bukti Ghana sudah move on pasca ditaklukkan CR7 dan timnasnya.
Di babak kedua, Korea Selatan yang tertinggal dua gol mampu menyamakan kedudukan skor 2-2 dalam tempo tiga menit. Dua gol korea Selatan diborong oleh Cho Sung masing-masing pada menit 58 dan 61.
Tak butuh waktu lama, Kudus kembali menyumbang gol bagi timnasnya dan membawa Ghana unggul 3-2. Gol pemain yang merumput di Eredivie Belanda ini menjadi gol penutup.
Dari dua laga, Korea Selatan masih mengoleksi 1 poin, hasil dari sekali seri dan sekali kalah. Kondisi ini menyulitkan langkah Korea Selatan lolos ke 16 besar. Sementara Ghana hanya butuh hasil seri saat saat berjumpa Uruguay, dengan catatan Korea Selatan tidak menang telak lebih dari 3 gol saat tanding versus Portugal.