Gol bunuh diri pemain Venezuela mewarnai pesta gol timnas u17 Argentina. Balbo Viera gagal menghalau bola yang justru mengarah ke gawang sendiri di menit 15 babak pertama yang memberi keunggulan 1-0 kepada Argentina. Timnas Junior Mega Bintang Lionel Messi ini menambah dua gol di babak pertama melalui Lopes di menit 22 dan Echeverri di menit 32. Skor 3-0 menutup babak pertama.
Di babak kedua, Venezuela mencoba bangkit. Namun, kolektifitas Argentina masih tak terbendung. Dua gol Ruberto di menit 70 dan 78 menambah pesta gol Argentina menjadi 5-0.
Di babak 8 besar, Argentina bakal bertemu dengan tim favorit juara Brazil yang juga sukses pulangkan tim benua Amerika latin lainnya yakni Ekuador di babak 16 besar.